Florence – Clarence Seedorf, pelatih AC Milan, akhirnya bisa sedikit bernapas lega seiring dengan hasil positif timnya kala mempermalukan Fiorentina 0-2 di Stadio Artemio Franchi pada Kamis (27/3) dinihari tadi WIB. Seperti dilansir dari Sky Sports (Rabu, 26/3/2014), skuat asuhan Vicenzo Montella bermain kurang baik dalam laga dinihari tadi, sedangkan Milan tampil lebih terkoordinasi dan mampu menyarangkan dua gol ke gawang tuan rumah. Dua gol Rossoneri disumbangkan oleh Philippe Mexes pada babak pertama dan satu gol lainnya lahir dari eksekusi tendangan bebas dari Mario Balotelli yang pada laga tadi kembali diberi kepercayaan oleh Seedorf untuk turun dari menit pertama.
Sejak kick-off babak pertama kedua tim memainkan tempo sedang, dengan kendali ada di tangan tuan rumah, Baru sejak menit 20an Rossoneri mulai memegang jalannya pertandingan, hasilnya di menit ke-23 tim tamu sukses membuat publik Artemio Franchi terdiam dengan gol yang dicetak Mexes, menyambut bola liar hasil sepakan tendangan bebas Mario Balotelli. Hingga turun minum skor tetap 0-1 untuk keunggulan Milan.
Memasuki babak kedua, tuan rumah mencoba untuk kembali mengambil alih pertandingan. Tapi bukannya menyamakan kedudukan, La Viola malah makin tertinggal ketika Mario Balotelli mencetak gol kedua Milan di menit ke-64 melalui eksekusi tendangan bebas yang brilian. Tuan rumah mencoba bangkit kembali, namun hingga berakhirnya babak kedua Fiorentina masih tak mampu mencetak satu pun gol balasan. Milan akhirnya pulang dengan mengemas poin penuh dari kemenangan 0-2.
Walaupun menang, Milan masih tak beranjak dari posisi dua belas tabel klasemen sementara Serie A dengan koleksi 39 poin. Sedangkan Fiorentina masih duduk di peringkat empat klasemen, dengan terpaut 10 poin dari Napoli di peringkat tiga dan 4 poin dari kejaran Inter Milan di posisi kelima klasemen yang baru akan menjalani laga dinihari nanti. (Choirul Anam – www.harianindo.com)