Porto – Gol tunggal Jackson Martinez di menit ke-57 membawa tuan rumah Porto meraih kemenangan 1-0 atas Napoli dalam leg pertama babak 16 besar Liga Europa. Seperti dilansir dari Sky Sports (Kamis, 13/3/2014), striker berkebangsaan Kolombia tersebut melepaskan tendangan keras dari dalam kotak penalti yang tidak dapat diantisipasi Pepe Reina. Walaupun Porto meraih kemenangan, tapi unggul agregat 1 gol bukanlah modal aman karena semua hal masih dapat terjadi saat Napoli mendapat giliran menjamu Porto pekan depan di Stadio San Paolo.
Pada pertandingan dinihari tadi, Porto lebih dulu mengambil inisiatif untuk menyerang. Pada menit ke-20 publik Dragao sempat bersorak ketika Eduardo melepaskan sundulan dari crossing Martinez, sayang wasit masih menganulir gol tersebut karena Eduardo dianggap dalam posisi offside. Skor 0-0 bertahan hingga jeda istirahat.
Paruh kedua dimulai kubu tuan rumah tetap melanjutkan tekanan, namun sepakan Fernandinho dari jarak 30 yard masih mampu dihentikan Reina. Kesempatan pertama bagi tim tamu hadir di menit 53 ketika umpan silang Jose Callejon diteruskan Gonzalo Higuain, akan tetapi tendangan keras Higuain masih dapat ditepis Helton yang sigap mengantisipasi datangnya bola.
Tepat ketika Napoli mulai bangkit menguasai permainan, Porto berhasil mencetak gol. Berawal dari servis sepak pojok, Martinez mengambil bola liar dan menceploskannya ke gawang Napoli di menit ke-57. Napoli nyaris menyamakan kedudukan andai saja Higuain dapat lebih tenang saat berhadapan 1-on-1 dengan kiper Porto di menit ke-67. Praktis hingga laga usai tidak ada lagi peluang berbahaya dari kedua kubu dan skor 1-0 untuk kemenangan tuan rumah bertahan hingga peluit panjang ditiup wasit.
Setidaknya walaupun hanya menang tipis 1-0, kemenangan di Stadion Dragao menjaga raihan kemenangan sempurna pelatih baru Luis Castro sejak mengambil alih kursi pelatih Paulo Fonseca pada pekan lalu. (Choirul Anam – www.harianindo.com)