Tokyo – Kabarnya saat ini pihak Sony sedang mempersiapkan Xperia G. Bahkan untuk saat ini saja spesifikasi terkait smartphone tersebut sudah beredar luas.
Seperti yang dikutip dari Phone Arena, Senin (17/2/2014), dari laporan @ViziLeaks, terungkap bahwa Xperia G ini adalah bagian terbaru dari seri D yang merupakan produksi dari Sony. Dimana smartphone ini memiliki layar dengan ukuran 4,8 inci, RAM 1GB, dilengkapi memori internal 8GB.
Sedangkan untuk kemampuan multimedianya, Xperia G dilengkapi dengan kamera belakang yang memiliki ukuran 8 megapiksel. Namun sepertinya tidak seperti beberapa smartphone terbaru yang diproduksi Sony, karena Xperia G ini sepertinya tidak akan memiliki fitur tahan air.
Nantinya smartphone ini akan menggunakan sistem operasi (OS) Android 4.4 KitKat dengan dilengkapi prosesor quad-core Snapdragon 400 ditambah dengan resolusi layar yang memiliki ukuran 720 x 1280 piksel.
Terkait hal ini pihak Sony telah memberikan konfirmasi bahwa nanti pada 24 Februari akan dihelat sebuah acara di Barcelona tepatnya dalam ajang Mobile World Congress (MWC) 2014. Dimana sepertinya Xperia G akan dipamerkan sebagai salah satu produk terbaru yang akan dikeluarkan oleh pihak Sony.(Rini Masriyah – www.harianindo.com)