Budapest – Kemenangan petenis Inggris, Heather Watson, terhadap petenis Hungaria, Réka-Luca Jani, tidak lantas menyelamatkan tim Inggris Raya dari kekalahan pada ajang Fed Cup 2014. Seperti dilansir dari Sky Sports (Sabtu, 8/2/2014), tim Inggris Raya harus kalah dari Hungaria dengan 2-1.
Kekalahan sebelumnya atas Rumania telah menghentikan langkah tim Inggris Raya untuk Lolos dari Group I zona Eropa/Afrika.
Kemenangan Watson di awal laga sebenarnya telah membangkitkan spirit tim. Dirinya menang atas Réka-Luca Jani dengan straight set 6-4 dan 6-1 dalam 1 jam 15 menit. Naiknya spirit itu terbukti dengan penampilan rekan setimnya, Johanna Konta yang bermain baik di awal pertandingannya melawan Timea Babos. Namun ternyata Babos dapat membalik keadaan dan menang dengan 4-6 7-6 (7/5) dan 6-4 dalam 2 jam 35 menit. Sebuah pertandingan yang berat.
Pada laga ganda putri, yang menjadi penentuan partai ini, Tera Moore dan Joss Rae juga tampil baik di awal pertandingannya melawan pasangan Timea Babos dan Réka-Luca Jani. Ya, keduanya bermain kembali dalam partai ganda. Namun demikian, pasangan Inggris Raya harus mengakui keunggulan pasangan Hungaria dengan 5-7 7-5 dan 6-3. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)