Cardiff City Akan Dapatkan Fabio dan Wilfried ZahaCardiff – Ole Gunnar Solskjaer selaku bos baru dari Cardiff City selangkah lagi mencatatkan hattrick transfer pemain dalam jendela transfer ini. Seperti dilansir dari Daily Star (Senin, 27/1/2014), mantan bintang Manchester United itu dikabarkan telah mendapatkan dua pemain Setan Merah, Fabio dan Wilfried Zaha.

Keduanya dipercaya kini tengah menjalani medical check up di klub asal Wales tersebut. Transfer ganda ini akan melengkapi rencana hattrick Cardiff yang juga dikabarkan telah mencapai tahap final untuk memboyong striker Stoke, Kenwyn Jones.

Fabio akan melakukan debut menggunakan jersey Cardiff pada laga Premier League yang akan digelar. Sementara Zaha belum bisa dimainkan akibat kondisi yang belum fit. (Choirul Anam – www.harianindo.com)