Stanislas Wawrinka Juarai Australian Open 2014-01-27Melbourne – Stanislas Wawrinka, berhasil mengangkat trofi Australian Open 2014. Seperti dilansir dari Sky Sports (Minggu, 26/1/2014), petenis asal Swiss itu mendapatkan gelar juara Grand Slam pertamanya tersebut setelah mengalahkan petenis unggulan, Rafael Nadal.

Wawrinka memulai pertandingan dengan mendominasi set pertama. Memasuki set kedua, Nadal mulai menunjukkan tanda-tanda tidak beres pada punggungnya. Enar saja, di pertengahan set kedua Nadal mendapat time-out untuk perawatan medis punggungnya, yang membuatnya kehilangan set kedua.

Wawrinka sempat kehilangan fokus di set ketiga. Akibatnya, meski Nadal sedang cedera dan hanya mampu mengembalikan pukulan Wawrinka tanpa tekanan yang berarti, Nadal berhasil merebut set ketiga. Pada set keempat, meski level permainannya telah sedikit meningkat, Nadal tetap menyerah terhadap Wawrinka. Skor akhir menjadi 6-3, 6-2, 3-6, dan 6-3 untuk kemenangan Wawrinka.

Reaksi Wawrinka ketika baru saja mengalahkan teman baiknya itu biasa saja. Dia hanya mengangkat tangan dan tersenyum tanpa berkata apa-apa. Wawrinka adalah orang kedua setelah Juan Martin del Potro yang berhasil menghentikan dominasi Big Four (4 petenis teratas dunia, Roger Federer, Rafael Nadal, Andy Murray, dan Novak Djokoic) di ajang berkelas Grand Slam. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)