Copenhagen – IO Interactive menuliskan sesuatu tentang Hitman terbaru dalam sebuah “surat” untuk fans yang ditulis di website resminya. Seperti dilansir dari Gamespot (Kamis, 16/1/2014), pengembang game asal Denmark tersebut menuliskan bahwa game yang akan rilis untuk Xbox One, Playstation 4, dan PC tersebut akan membawa player pada sebuah kisah dimana Agent 47, sang tokoh utama, yang sedang berada di puncak karirnya.
IO Interactive menjelaskan bahwa game terbaru Hitman yang belum memiliki judul tersebut akan mempertahankan gaya gameplay asli Hitman, yang memungkinkan player menggunakan segala macam cara dan peralatan untuk menyelesaikan misinya. Game tersebut akan berjalan dengan Glacier 2 engine, yang telah digunakan pada Hitman: Absolution 2012 lalu. Pihaknya juga mengatakan akan membangun tingkat kedetailan yang tinggi baik dari segi gameplay, AI, maupun desain level.
Di lain pihak, Square Enix Montreal sedang mengerjakan game mobile yang terinspirasi oleh Hitman untuk smartphone dan tablet. Selain itu, film tentang Hitman terbaru, Agent 47, juga sedang dibuat dengan aktor Rupert Friend sebagai pemeran utama. (Rani Soraya – www.harianindo.com)