Grenoble – Kini sepertinya secercah harapan sudah mulai terlihat terkait kondisi dari Michael Schumacher pasca insiden jatuh pada saat bermain ski. Kabar ini terungkap dari sang manajer yang merangkap sebagai juru bicara dari Schumi yaitu Sabine Kehm, bahwa saat ini keadaan dari mantan pembalap dari Ferrari dan juga Mercedes ini sudah mulai stabil kondisinya.
Sebagaimana yang diketahui bahwa Schumi telah menjalani beberapa beberapa operasi dalam rangka pemulihan atas kondisinya. Diungkapkan oleh tim dokter yang menangani Schumi beberapa waktu lalu bahwa kondisi Schumi mengalami pendarahan yang cukup hebat di kepada sehingga membuat kondisinya kritis.
Bahkan untuk mengurangi pendarahan yang ada di kepala pria yang akan berusia 45 tahun pada tanggal 3 Januari 2014 nanti, tim dokter melakukan operasi sebanyak dua kali. Seperti yang dilansir dari ESPN, Kamis (2/1/2014), Kehm mengungkapkan bahwa saat ini kondisi dari Michael sudah stabil.
Dalam keterangan persnya, pihak Schumi merasa penting mengungkapkan kondisi mantan juara F1 ini. Karena pada dasarnya tentunya banyak yang mencemaskan kondisi Schumi sehingga setiap perkembangan apapun dari Schumi akan dilaporkannya. (Rani Soraya – www.harianindo.com)