Sebelumnya Bertone dikabarkan telah mem-PGJ 165 karyawannya. Perusahaan yang sering bekerja sama dengan merek mobil ternama dunia ini telah berjuang untuk keluar dari jurang kebangkrutan sejak 2011. Kerugian terus-menerus di neraca keuagan perusahaan yang disebabkan salah satu divisi yang bermasalah menyebabkan permasalahan keuangan yang serius bagi Bertone.
Saat ini salah satu prusahaan asal Turki dikabarkan akan membeli Bertone dan menyelamatkannya dari penutupan usaha. Namun belum diketahui nama perusahaan tersebut. (Choirul Anam – www.harianindo.com)