Barcelona – Memang tidak dipungkiri bahwa selama ini bomber dari Manchester City selalu dihubungkan dengan Barcelona. Memang raksasa La Liga ini berkeinginan untuk menambah daya gendornya. DItambah lagi beberapa media yang ada di Negeri Matador itu mengklaim bahwa sudah terjadi kesepakatan diantara keduanya.
Sayangnya hal tersebut langsung dibantah oleh Josep Maria Bartomeu selaku wakil presiden dari klub Catalan ini. Seperti yang dilansir dari Sportsmole, Kamis (5/12/2013), Batomeu menegaskan bahwa Barcelona dan Manchester City tidak ada kontrak mengikat terkait dengan Aguero.
Dengan performa mumpuni yang dimiliki oleh Aguero tidak mengejutkan jika selama ini bomber yang berasal dari Argentina ini dikaitkan dengan beberapa klub besar. Karena ketajaman yang dimilikinya memang sudah tidak diragukan lagi baik sebelum atau sesudah bergabung dengan Manchester Biru.
Pada musim 2013/2014 ini, merupakan musim ketiga Aguero bergabung di Etihad Stadium. Sejak keberadaannya Kun sapaan Aguero memang telah membuktikan dirinya sebagai pemain yang dapat dijadikan andalan di klub.
Tercatat di musim perdananya, Kun berhasil mencetak 23 gol dari 34 penampilannya dan berhasil menghantakan The Citizens untuk menjuarai Premier League setelah hampir selam 44 tahun klub tersebut puasa gelar.
Di musim kedua, Kun berhasil menyumbangkan 12 gol dari 30 pertandingan. Sedangkan untuk musim ini, Sergio Leonel Aguero del Castello berhasil membobol gawang lawan sebanyak 10 gol dari 12 pertandingan yan dijalaninya. Sedangkan untuk di tingkat Eropa, pemain yang berusia 25 tahun ini berhasil menyumbangkan 6 gol dari lima pertandingan. (Rani Soraya – www.harianindo.com)