
Radamel Falcao Setelah Menjebol Gawang Belgia
Gol-gol yang dihasilkan pada friendly match yang digelar sebagai ajang pemanasan sebelum Piala Dunia 2014 di Brasil ini lahir dari kaki Radamel Falcao di menit ke-51 dan Victor Ibarbo di menit ke 66. Sebenarnya tim tuan rumah tidak bermain jelek, hanya saja keberuntungan masih berada di pihak Kolombia. Hal ini terlihat di gol pertama yang lahir dari miss komunikasi dari pemain bertahan Belgia sehingga akhirnya Falcao dapat mencetak gol.
Komombia malah bisa memperlebar jarak 15 menit kemudian. Belgia langsung berbenah. Setelah gol tersebut Belgia lebih terlihat menguasai pertandingan. Hanya saja hingga peluit panjang dibunyikan di babak kedua, belum satu gol pun dibuat oleh Belgia. Belgia 0-2 Kolombia. (Choirul Anam – www.harianindo.com)