Manchester – Striker klub Manchester City, Sergio Aguero, dikabarkan sudah lama diamati oleh pelatih Bayern Munchen. Seperti dilansir dari Mirror (Sabtu, 2/11/2013), Pep Guardiola telah mengamati guero bahkan sejak saat masih melatih Barcelona. Pelatih asal Spanyol itu kini menginginkan jasa Aguero di Allianz Arena, kota Munchen.
Guardiola telah berhasil merayu pihak klub untuk segera membuat tawaran atas Aguero. Kabarnya Bayern akan melepas tawaran resmi atas Aguero pada jendela transfer musim panas yang akan datang. Bahkan die roten sudah menyiapkan skenario khusus demi mendatangkan striker timnas Argentina ini.
Skenario tersebut adalah, Bayern akan meresmikan akuisisi atas Robert Lewandowski pada jendela transfer Januari. Ketika memasuki bursa transfer bulan Juli, Bayern akan menawarkan pertukaran pemain kepada Manchester City yang sulit untuk ditolak, Sergio “khun” Aguero dengan Lewandowski. Memang rumor ini agak sulit dipercaya mengingat betapa Bayern sangat menginginkan Lewandowski. Mungkin lebih masuk akal apabila Bayern melepas Mario Mandzukic. Kans Aguero juga akan semakin besar apabila City tidak menunjukkan progres pada ajang apapun, tawaran dari klub yang baru saja menorehkan treble winner pasti sangat menggiurkan. Kita tunggu saja kebenaran berita ini saat jendela transfer dibuka nanti. (Choirul Anam – www.HarianIndo.Com)