Pasar China dan Jepang Dirambah AppleSeoul – Setelah meluncurkan iPhone terbaru, Apple akan melakukan ekspansi secara besar-besaran ke wilayah China dan juga Jepang. Hal ini telah resmi diumumkan oleh pihak produsen teknologi asal Negeri Paman Sam ini dengan menggandeng operator setempat.

Dengan adanya kondisi ini, maka rival abadinya, Samsung, tidak bergeming akan langkah ekspansi Apple. Seperti yang dikutip dari Thenextweb, Jumat (13/9/2013), Shin Jong-kyun selaku Chief Samsung Mobile Business mengungkapkan bahwa saat ini pihak Samsung cukup mengerti langkah yang dilakukan oleh Apple.

Karena ekspansi ini tidak lain bertujuan untuk meningkatkan pendapatannya. Sehingga untuk dua Negara tersebut pihak Samsung akan bekerja semaksimal mungkin. Sayangnya banyak pihak memprediksi bahwa hadirnya iPhone 5C ini tidak akan mampu mendongkrak penjualannya di China dan Jepang.

Hal ini dikarenakan perusahaan yang bermarkas di Cupertino, California tersebut terlalu tinggi dalam mematok harganya. Namun dengan langkah Apple menggandeng China Mobile justru akan membuat pertumbuhan dari merek lokal menjadi semakin meningkat terutama untuk kelas menengah dan bawah.

Sedangkan kenyataannya di China sendiri didominasi oleh produk dari Samsung. Bahkan berdasarkan data yang berasal dari Strategy Analytics mengungkapkan bahwa produsen Galaxy saat ini telah menjual sekitar lebih dari 15 juta unit smartphone.

Untuk diketahui bahwa dalam kuartal kedua pada tahun ini, Negeri Tirai Bambu ini telah berhasil memperoleh pangsa pasar sebesar 19,4 persen. Sedangkan Apple sendiri tercatat hanya menjual smartphone miliknya sebesar 3,4 juta unit atau sebsar 4,3 persen. (Choirul Anam – www.harianindo.com)