Jakarta – Pada akhirnya, perusahaan otomotif Ford memamerkan model terbaru SUV (Sport Utility Vehicle) Everest. Kabarnya model terbaru SUV Everest ini merupakan hasil karya dari tim Ford Australia. Terlihat desain terbarunya dari Ford kali ini cukup banyak mengalami perubahan.
Hal ini terlihat dari depan memiliki gaya yang lebih modern seperti di bagian grille. Nampak untuk SUV Everest ini memiliki desain trapezoid dan memiliki lampu depan yang memiliki ukuran yang kecil dengan daya sorot lebih tajam.
Memang desain terbaru dari Ford Everest ini menggunakan pikap Ranger yang memiliki ketangguhan untuk sebuah kendaraan SUV. Mark Fields selaku Chief Operating Officer Ford Motor Company mengungkapkan bahwa memang SUV Everest ini hadir untuk medan yang berat dan juga ringan yang bertujuan untuk meneruskan citra dari SUV Everest sebelumnya.
Seperti yang dilansir dari theage, Selasa (13/8/2013), Fields mengungkapkan bahwa SUV Everest ini adalah sebuah kendaraan berpenumpang 7 yang didesain oleh desainer Ford yang berasal dari Australia. Dengan konsep yang luar biasa dan tangguh, pihak Ford yakin model terbarunya kali ini akan disukai oleh konsumen setianya.
SUV Everest ini dibenamkan mesin yang berkapasitas 2.500 cc diesel, bahkan Alan Mulally selaku Presiden Ford mengungkapkan bahwa model terbaru ini tidak hanya dipasarkan di Australia saja, namun rencananya juga akan dipasarkan secara global. Rencananya pada tahun 2015 nanti, model terbaru dari Everest ini akan mulai diluncurkan. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)