Dua Roket Nyasar di Sekitar Wilayah Istana Presiden Lebanon

Ilustrasi

Beirut – Hantaman roket hampir saja meluluhlantahkan Istana Presiden Lebanon. Ada dua roket yang dilaporkan telah mendarat yang jarakanya tidak jauh di sekitar kompleks istana Presiden. Dengan adanya insiden tersebut tentunya membuat pengamanan yang ada disekitar wilayah tersebut cukup terkejut.

Walaupun demikian, atas insiden roket tersebut tidak ada satupun korban yang mengalami luka-luka, demikian dilansir dari Reuters, Jumat (2/8/2013). Dengan adanya kejadian ini, berarti terhitung sudah kedua kalinya roket menyerang Lebanon dalam dua bulan terakhir ini.

Diduga lesakan roket tersebut berasal dari Negara tetangga Suriah. Karena Suriah sendiri saat ini memang diketahui sedang terjadi gejolak peperangan dan Lebanon adalah Negara yang berdekatan langsung dengan Suriah.

Dimana kelompok muslim Sunni yang ada di Lebanon memberikan dukungan terhadap pasukan oposisi yang bertujuan untuk menurunkan keberadaan dari Presiden Suriah Bashar al-Assad. Sedangkan kelompok Hizbullah yang ada di Lebanon memberikan dukungan kepada Pemerintah Assad.

Bahkan dari kabar yang beredar menyebutkan bahwa pasukan Hizbullah bergabung bersama pasukan Suriah untuk memberikan perlawanan terhadap pasukan oposisi. Dengan adanya kondisi ini maka bentrokan pun merembet sampai ke wilayah Lebanon.

Dimana beberapa waktu lalu, kota Tripoli dan Sidon terjadi bentrokan. Karena roket yang diduga datang dari pasukan oposisi Suriah telah menghantam kota Bekaa Valley di Lebanon. (Choirul Anam – www.HarianIndo.Com)