BMW Logo

BMW Logo

Berlin – Produsen mobil terkemuka asal Jerman yakni BMW saat ini tengah mengalami kenaikkan penjualan, jika dilihat penjualan pada bulan Mei tahun lalu memang terjadi kenaikkan sebesar 6% dibadanding penjualan pada bulan Mei tahun ini.

Pada bulan Mei tahun lalu BMW berhasil menjual 156.954 unit, sedangkan untuk Mei tahun ini BMW berhasil menjual 166.397 unit, sebuah kemajuan yang postif dalam hal penjualan.

Dalam lima bulan pertama di tahun 2013, BMW telah menjual 770.025 unit mobil, penjualan ini naik 5.8% dibanding dengan penjualan tahun lalu, hal ini seperti dilansir oleh Inautonews, Selasa (11/6/2013).

Jika dilihat pada seri mobil yang paling dominan dalam hal penjualan, adalah BWM 3 Series yang berhasil laku 41.811 unit, dan berhasil naik 27,5 persen, sedangkan untuk BMW X1 berhasil laku 14.718 unit. Untuk BMW 3 Series generasi ke enam yang dirilis pada tahun 2012 berhasil terjual 400 ribu unit, seri inilah yang berhasil menaikkan penjualan mobil BMW tahun ini.

Menurut Ian Robertson selaku Anggota Dewan Manajemen Penjualan dan Pemasaran BMW, mengungkapkan bahwa nantinya penjualan mobil BMW akan kembali di dukung oleh BMW 3 Series Gran Turismo, serta modifikasi BMW Seri 5 yang akan dirili pada 15 Juni, semoga penjualan akan lebih sukses lagi, tegasya. (Choirul Anam – www.HarianIndo.Com)