Jakarta – Beberapa waktu lalu berhembus kabar bahwa iPhone akan beredar dalam versi murahnya. Bahkan spekulasi yang berkembang menyebutkan bahwa iPhone 5S tersebut nantinya akan hadir dengan banyak varian warnanya.
Seperti yang dilansir dalam Macrumors, Jumat (24/5/2013), dimana nantinya iPhone 5S ini hadir dalam varian navy, gold orange, putih, biru, dan orange. Jika Anda penyuka warna hitam maka nampaknya Anda harus memilih arternatif pilihan warna yang lainnya.
Sampai saat ini spesifikasi dari iPhone 5S ini belum ada. Namun pastinya nantinya iPhone murah ini akan memiliki kamera dengan dual LED Flash dan juga memiliki kemampuan dual-shot. Sedangkan untuk peluncurannya, iPhone 5S ini akan dipasarkan di beberapa Negara berkembang.
Untuk Indonesia sendiri, nampaknya juga akan kebagian untuk iPhone 5S ini. Bahkan smartphone lainnya seperti BlackBerry Q5 juga sebentar lagi akan meramaikan pasaran bursa smartphone di Indonesia.
Jika Anda tertarik untuk memiliki iPhone 5S ini, maka Anda harus menyisihkan uang sekitar USD 350 sampai USD 400. Atau untuk mata uang di Indonesia iPhone 5S ini akan dibandrol dengan harga sekitar Rp 3,8 juta tanpa kontrak. (Rini Masriyah – www.haianindo.com)