Jakarta – Sekelompok massa yang mengaku merupakan arek Suroboyo menjadi pusat perhatian di Jalan Medan Merdeka Barat. Pasalnya, mereka membawa spanduk dengan tulisan Kecurangan Bagian dari Demokrasi? Matamu Picek! dalam Aksi Kawal MK pada Kamis (26/06/2019). Tak ayal, sejumlah massa aksi lainnya pun berfoto bersama dengan spanduk tersebut.
Terlihat bahwa spanduk tersebut berlatar warna gelap dengan tulisan berwarna putih dan merah. Doni Hendri, salah satu massa dari arek Suroboyo, spanduk tersebut dibuat berdasarkan pada pernyataan yang menyebut kecurangan sebagai bagian dari demokrasi.
Baca Juga: Remaja Yang Hendak Ikut Aksi di MK Tergabung Dalam Komunitas Para Pecinta Habaib
Diketahui bahwa pernyataan itu disebutkan dalam keterangan saksi kubu Prabowo-Sandi. Saksi tersebut pada persidangan sengketa hasil Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK) menyebutkan istilah ‘kecurangan sebagai bagian dari demokrasi’ sebagai materi pelatihan saksi tim Jokowi-Ma’ruf.
“Arek Surabaya menolak untuk menerima kecurangan,” kata Doni.
Doni beserta kawan-kawannya rela jauh-jauh datang ke Jakarta untuk menghadiri Aksi Kawal MK demi menyuarakan keadilan.
“Kami jauh-jauh datang ke sini, dari Jawa Timur. Kami tinggalkan anak istri, karena kami ingin melawan ketidakadilan. Kami ingin melawan musuh rakyat, musuh hukum,” ujar Doni. (Elhas-www.harianindo.com)