X
  • 5 days ago
Categories: Nasional

Tim Jokowi Tanggapi Keputusan Ferdinand Hutahaean Berhenti Dukung Prabowo

Jakarta – TKN Joko Widodo-Ma’ruf Amin ikut berkomentar perihal keputusan Ferdinand Hutahaean yang berhenti mendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. TKN mengaku memahami kemarahan Ferdinand karena Ani Yudhoyono yang dibully buzzer.

Saat ditemui kemarin, Raja Juli Antoni menuturkan bahwa “Wajar bila Ferdinand marah, saya memahami kemarahannya. Sayang Ferdinand baru sadar jahatnya kubu sebelah. Pak Jokowi sehari tiga kali mendapat fitnah, celaan, dan hinaan dari dulu di luar ukuran nalar dan nilai kemanusian,”

Dirinya bahkan mengucapkan selamat karena Ferdinand sudah sadar. Dia pun lantas menyebut semua oposisi akan menjadi pendukung Jokowi pada waktunya.

“Saya ucapkan selamat pada Ferdinand yang sudah sadar. Lebih baik terlambat dari pada tidak sadar-sadar sama sekali. Insyaallah semua akan Jokowi pada waktunya,” ujar Toni.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

Rini Masriyah :