Jakarta – Klaim baru diungkapkan capres Prabowo Subianto mengenai elektabilitasnya bersama Sandiaga Uno yang dinilai sangat kuat. Prabowo menyebut elektablitas yang kuat itu merupakan hasil survei lembaga yang kredibel.
Saat berkampanye di Stadion Sriwedari Solo kemarin, beliau menuturkan bahwa “Dalam pidato saya, dalam kampanye terbuka terakhir ini, saya ingin menyampaikan bahwa survei-survei yang dilakukan oleh lembaga-lembaga yang benar, lembaga-lembaga yang akurat, lembaga-lembaga yang sudah terbukti benar, bukan lembaga-lembaga yang bala-bala, bukan lembaga-lembaga yang menjual diri, bukan lembaga survei yang membohongi rakyat,”
“Hitungan kita, kita berada di posisi yang sangat-sangat kuat,” sambung dia.
“Hitungan dari lembaga-lembaga dalam dan luar negeri kita berada di posisi 58 sampai 63 (persen) pada hari ini,” katanya.
Prabowo yakin menang pada Pilpres 2019 ini karena hasil survei menunjukkan peningkatan yang sangat signifikan.
“Kita merasa sebentar lagi Indonesia menang,” ujar Prabowo.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)