Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku telah mendapatkan laporan dari Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi mengenai insiden penembakan yang terjadi di dua masjid di Christchurch, Selandia Baru, Jumat (15/3) pukul 13.40 waktu setempat. Ia pun meminta warga negara Indonesia yang berada di negara tersebut agar meningkatkan kewaspadaan.
“Semuanya hati-hati dan waspada,” ujar Jokowi dikutip dari siaran resmi Istana, Jumat (15/3/2019).
Presiden juga mengecam keras aksi kekerasan dan penembakan brutal tersebut. Penembakan terjadi saat umat Muslim tengah melaksanakan ibadah shalat Jumat. “Terlepas siapa itu pelakunya, kita sangat mengecam keras aksi kekerasan seperti ini,” kata Jokowi.
Presiden pun menyampaikan rasa dukacitanya kepada para korban akibat insiden ini. Berdasarkan laporan dari Menlu, Presiden juga belum dapat memastikan terkait kabar adanya korban Warga Negara Indonesia (WNI) dalam insiden tersebut.
Baca juga: KPK Tegaskan Telah Pantau Dugaan Suap yang Melibatkan Romahurmuziy
Menurutnya, saat ini Tim Perlindungan WNI dari KBRI di Wellington tengah menuju ke lokasi penembakan, di Masjid Al Noor, Christchurch. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)