Home > Ragam Berita > Internasional > Ada 6 WNI di Masjid Al Noor Christchurch Saat Terjadi Penembakan Brutal

Ada 6 WNI di Masjid Al Noor Christchurch Saat Terjadi Penembakan Brutal

Jakarta – Ada 6 orang warga negara Indonesia (WNI) yang berada di Masjid Al Noor, Christchurch, Selandia Baru, ketika terjadi penembakan brutal pada jemaah yang sedang menunaikan saat shalat Jumat (15/3/2019) waktu setempat.

Ada 6 WNI di Masjid Al Noor Christchurch Saat Terjadi Penembakan Brutal

“Informasi awal mengatakan bahwa terdapat 6 warga negara Indonesia yang berada di masjid tersebut. Tiga warga negara Indonesia berhasil melarikan diri. Sudah bisa melakukan kontak,” kata Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi di Istana Wakil Presiden, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Jumat (15/3/2019).

Tim dari KBRI Wellington saat ini tengah memastikan keberadaan dari tiga WNI lainnya.

“Kita sedang mencari tiga warga negara Indonesia yang lainnya,” ujar Retno.

Retno juga menyebutkan ada 330 WNI di Christcurch, termasuk 130 orang pelajar.

“Jadi sekarang tim sudah berada di sana. Mengenai siapa pelaku, berapa pelaku, motifnya apa. Sampai sekarang belum diperoleh informasi,” sebutnya.

Sebelumnya, seorang pria tiba-tiba memasuki Masjid Al Noor, Christchurch, Selandia Baru, saat jamaah sedang melakukan shalat Jumat.

“Saya mendengar suara letusan senjata api. Lalu ketika suara itu terdengar kembali, saya pun lari. Banyak jamaah sedang duduk di lantai masjid. Saya berlari ke bagian belakang masjid,” kata seorang saksi mata yang diwawancara TVNZ.

Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern, mengatakan peristiwa tersebut sebagai salah satu hari terkelam bagi Selandia Baru.
(samsularifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Usai Kampanye, Pendukung Prabowo Keroyok Warga Yang Pakai Kaus Jokowi

Usai Kampanye, Pendukung Prabowo Keroyok Warga Yang Pakai Kaus Jokowi

Purworejo – Massa pendukung Prabowo-Sandi melakukan pengeroyokan terhadap seorang warga di Purworejo, Jawa Tengah, usai ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135