Home > Ragam Berita > Nasional > Timses Jokowi Kritik Keras Pernyataan Prabowo Soal Tukang Ojek

Timses Jokowi Kritik Keras Pernyataan Prabowo Soal Tukang Ojek

Jakarta – Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma’ruf Amin akhirnya angkat suara dengan meminta Prabowo tidak merendahkan profesi tukang ojek.

Timses Jokowi Kritik Keras Pernyataan Prabowo Soal Tukang Ojek

Hal ini diungkapkan Abdul Kadir Karding dimana kemarin dirinya menuturkan bahwa “Jangan rendahkan tukang ojek! Itu kita lihat ojek online, sekarang penghasilan tukang ojek juga semakin baik,”

“Kebiasaan Pak Prabowo yang selalu pesimis dan mengeluh dengan keadaan,” tutur Karding.

Pria yang juga aktif sebagai politisi PKB tersebut menegaskan pemerintah sudah terus melakukan perbaikan, termasuk sistem pendidikan. Karding juga menyebut Presiden Jokowi bersama pemerintah yang dipimpinnya juga mengedepankan pendidikan vokasi (pendidikan) pada penguasaan keahlian terapan tertentu.

“Menghubungkan antara dunia pendidikan dan usaha. Sehingga lulusan pendidikan ke depan, mereka terakomodasi karena kesesuaian lulusan dengan kebutuhan dunia kerja,” ucap politikus PKB tersebut.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Diduga Terlibat Pendudukan Tanah di Kalideres, Polisi Tangkap Hercules

Diduga Terlibat Pendudukan Tanah di Kalideres, Polisi Tangkap Hercules

Jakarta – Pihak kepolisian dari Polres Jakarta Barat menangkap Hercules Rosario Marshal karena diduga terlibat ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135