Manchester – Man United sepertinya masih bernafsu untuk datangkan Harry Maguire. Usai gagal di bursa transfer musim panas lalu, kini Setan Merah akan kembali berusaha ketika transfer musim dinign dibuka.
Performa Maguire di Leicester dan Timnas Inggris memang menjadi alasan utama ketertarikan MU. Mereka mencoba menawar sang bek namun tawaran mereka ditolak oleh Leicester City pada musim panas kemarin.
Dan kini The Sun mengabarkan bahwa United nampaknya belum mau lempar handuk untuk mendatangkan Maguire. Mereka kabarnya akan kembali menawar sang pemain di bulan Januari nanti.
Untuk persiapan kali ini, United kabarnya akan memberikan proposal sebesar 60 juta pounds untuk Maguire.
Jumlah ini tergolong cukup besar untuk seorang bek sehingga mereka berharap manajemen The Foxes akan menerima tawaran mereka tersebut.
(Ikhsan Djuhandar – harinaindo.com)