Home > Ragam Berita > Nasional > Prabowo Singgung Rumah Sakit Yang Belum Dibayar BPJS

Prabowo Singgung Rumah Sakit Yang Belum Dibayar BPJS

Jakarta – Prabowo Subianto sempat memberikan wawasan kebangsaan kepada Relawan Emak-emak se-Provinsi Bali kemarin. Ketua Umum Partai Gerindra itu memulai pidatonya dengan penjelasan mengapa dia mau menerima amanah dari rakyat untuk mencalonkan diri sebagai calon presiden pada Pemilu 2019.

Prabowo Singgung Rumah Sakit Yang Belum Dibayar BPJS

“Kesulitan yang dihadapi bangsa rasanya perlu suatu itikad yamg sangat besar, suatu keyakinan yang sangat besar, suatu tekad yang sangat besar untuk mau menerima amanah tersebut,” kata Prabowo.

“Emak-emak berkorban di negera ini, di mana kesadaran terhadap hukum, kesadaran terhadap demokrasi, kesadaran terhadap kebenaran dan keadilan masih belum sesuai dengan yang seharusnya terjadi,” ujar dia.

“Yang kaya hanya segelintir orang saja. Dan ini bukan angka saya, ini hasil data, fakta yang diakui oleh Bank Dunia, oleh lembaga internasional. Data dan fakta itu menunjukkan yang menikmati kekayaan Indonesia hanya kurang dari 1 persen warga negara Indonesia. 99 persennya mengalami hidup yang sangat pas-pasan, bahkan bisa dikatakan sangat sulit,” jabarnya.

“Orang yang tidak punya uang jangan berani sakit. Kalau sakit, tidak tahu bagaimana. Ada yang bingung, ada yang kaget mendengar bahwa rumah sakit kita sudah lama, sudah beberapa bulan tidak dibayar,” sindir Prabowo.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bendera Berkalimat Tauhid Dibakar, Ridwan Kamil : "Bangsa Kita Harus Lebih Beradab"

Bendera Berkalimat Tauhid Dibakar, Ridwan Kamil : “Bangsa Kita Harus Lebih Beradab”

Bandung – Indisiden pembakaran bendera berkalimat tauhid yang diduga sebagai bendera Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135