Jakarta – Diisukan menjadi pelopor terbentukanya poros ketiga, ternyata kali ini PAN mengungkapkan bahwa mereka belum berkeinginan untuk membuka poros baru tersebut.
Saat dihubungi Jumat kemarin, Dradjad Wibowo selaku Wakil Ketua Dewan Kehormatan PAN menuturkan bahwa “Nggak, karena kami juga belum membicarakan soal poros ketiga itu,”
“Tujuan besarnya bukan sekadar untuk rame-rame, tujuan besarnya untuk perbaikan yang lebih substantif. Jadi, sejauh ini poros ketiga belum ada dalam kartu (PAN),” imbuhnya.
Selain itu dirinya juga beberkan sejumlah alasan dimana menjelang Rakernas PAN, belum ada pembicaraan di internal PAN yang mengarah membuka poros baru. Rakernas PAN sendiri akan dilakukan pada 5-6 Agustus 2018 mendatang.
Diamini Sekretaris Jenderal (Sekjen) PAN, Edy Soeparno. Dia menuturkan, saat ini tengah melakukan komunikasi intensif dengan kubu Prabowo Subianto dan juga masih membuka komunikasi dengan berbagai pihak.
“Kami tengah melakukan komunikasi politik dengan segala aspek yang terkait pilpres, tidak terkecuali partai yang sudah menyatakan dan belum menyatakan dukungan. Dengan seluruh pihak yang berpeluang maju. Kami ajak mereka komunikasi,” ujarnya saat berdiskusi kemarin Jumat.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)