Aalst – Kiprah salah satu pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, dalam melakoni kejuaraan dunia MotoGP musim 2018 memang luar biasa. Bagaimana tidak dari sembilan balapan yang berlalu, Marquez masih kukuh berada di puncak klasemen sementara MotoGP 2018.
Teranyar, Marquez berhasil keluar sebagia juara ketika melakoni balapan di MotoGP Jerman 2018. Dalam balapan yang digelar di Sirkuit Sachsenring tersebut, Marquez mampu mengungguli duo rider Tim Movistar Yamaha, yaitu Valentino Rossi dan Maverick Vinales.
Keberhasilan Marquez tersebut pun membuat para pengamat menjagokannya sebagai kandidat kampiun MotoGP 2018. Mengetahui kondisi tersebut membuat manajer Tim Honda, Alberto Puig, memberikan tanggapannya.
Puig mengaku sangat bangga dengan raihan yang ditunjukkan oleh Marquez sepanjang paruh musim MotoGP 2018. Terlebih, Puig sendiri menyadari performa motor Tim Honda, yaitu RC213V 2018, sejatinya tak terlalu menjanjikan.
“Marc Marquez tengah mengalami musim yang luar biasa pada tahun ini. Kami benar-benar bangga dengan usahanya untuk tetap tampil kompetitif di setiap balapan sejauh ini,” jelas Puig sebagaimana diberitakan Marca pada Kamis (24/7/2018).
“Kami sadar dan ia pun juga mengetahui bahwa motor kami sebenarnya tidak terlalu baik saat ini. Selain itu kami juga menyadari betapa kuatnya para rival kami saat ini. Namun kami berusaha untuk menciptakan motor yang lebih baik lagi di sisa balapan tahun ini,” tuntasnya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)