Aalst – Kiprah salah satu pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, dalam melakoni kejuaraan dunia MotoGP musim 2018 memang luar biasa. Bagaimana tidak dari sembilan balapan yang berlalu, Marquez masih kukuh berada di puncak klasemen sementara MotoGP 2018.
Teranyar, Marquez berhasil keluar sebagia juara ketika melakoni balapan di MotoGP Jerman 2018. Dalam balapan yang digelar di Sirkuit Sachsenring tersebut, Marquez mampu mengungguli duo rider Tim Movistar Yamaha, yaitu Valentino Rossi dan Maverick Vinales.
Banyak yang menilai prestasi Marquez tersebut memang tidak lepas dari kemampuannya mengendarai motor Tim Honda di MotoGP 2018, yaitu RC213V. Namun, Marquez justru mengaku terdapat faktor lain di balik kesuksesannya di musim ini.
Marquez mengaku sangat terbantu dengan masukan-masukan yang diberikan oleh Stefan Bradl sebagai test rider Tim Honda di MotoGP 2018. Marquez menilai kehadiran Bradl sangat membantunya untuk melakoni balapan sejauh ini.
“Dengan Stefan, Honda telah mengalami peningkatan besar. Memiliki test rider dan tim uji coba dengan layak seperti yang pabrikan butuhkan, membuat segalanya lebih mudah bagi kami dalam menjalani balapan,” jelas Marquez sebagaimana diberitakan Marca pada Jumat (21/7/2018).
“Apabila kami mempunyai beberapa hal untuk dibuktikan kualitasnya, maka kami akan mengetahui perangkat itu benar-benar berfungsi dengan baik atau tidak,” tuntas pembalap berkebangsaan Spanyol tersebut. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)