Bologna – Pembalap Tim Ducati Corse, Andrea Dovizioso, mengaku dirinya kini tak lagi memikirkan gelar juara MotoGP 2018. Hal ini dilakukan karena Dovizioso tengah fokus memperbaiki diri agar bisa memberikan penampilan yang apik di ajang MotoGP.
Dalam beberapa balapan terakhir ini, Dovizioso memang harus menelan hasil yang kurang memuaskan. Akibatnya, posisi The Little Dragon –julukan Dovizioso– di klasemen sementara MotoGP 2018 pun semakin terpuruk. Kini, Dovizioso hanya dapat bertengger di posisi kelima dengan torehan 79 poin.
Menurut Dovizioso, jika dirinya berhasil memperbaiki penampilan, kans untuk meraih gelar juara pun akan otomatis terbuka lebar. Hal tersebut harus dilakukan karena pembalap asal Italia itu menyadari persaingan di MotoGP 2018 semakin ketat. Karena itu, diperlukan tenaga dan penampilan yang optimal untuk dapat bersaing.
“Jika Anda melihat kejuaraan dan balapan di Assen, Anda harus mengakui objektif bahwa balapan itu sangat sulit. Karena itu, saat ini, saya tidak fokus pada gelar juara. Pertama-tama, kami harus menghilangkan kelemahan yang dapat membuat kami tidak cukup kuat di bagian akhir lomba,” ujar Dovizioso sebagaimana diberitakan Speedweek pada Sabtu (14/6/2018).
“Jika kami berhasil mengendalikan ini, kami dapat fokus ke hal-hal lain. Sebab, Anda harus kuat di semua bidang agar dapat bersaing dengan pembalap seperti Marc Marquez,” tukas rekan setim Jorge Lorenzo tersebut. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)