Jakarta – Acara halalbihalal beberapa kelompok bikers di Halaman Kompleks Parlemen, Senayan, turut dihadiri oleh Ketua MPR Zulfikli Hasan. Dalam acara tersebut, Ketua Umum PAN ini sempat mengalami kejadian yang kurang menyenangkan.
Kala itu, Zulkifli yang mengendarai motor Harley-Davidson electra police tersebut sempat roboh ketika hendak turun dari motornya. Namun, ketika dikonfirmasi, ia tak ingin insiden yang menimpanya disebut terjatuh dari motor.
“Namanya bukan jatuh. Jadi kalau stang motor itu berat, jadi sudah diajari kalau berhenti stangnya enggak boleh miring. Harus lurus karena kalau miring biar kakinya kuat juga dia roboh namanya. Bukan jatuh. Rebah istilahnya, kita enggak bisa nahan rebah,” kata Zulhas di lokasi, Minggu (1/7/2018).
Ia mengaku sudah 30 tahun lamanya tidak mengendarai motor. Hal tersebut yang membuat dirinya mengingat pengalamannya terdahulu ketika sering jatuh dalam mengendarai motor.
“Saya sudah 30 tahun enggak naik motor. Dulu waktu SMA saya pakai glatik Honda, biasanya ke Puncak dan ke Bandung. Habis itu ganti pakai RX King zaman dulu itu Bandung dan Lampung, sampai jatuh dua sampai tiga kali naik motor habis itu pensiun,” jelasnya.
Terkait acara halalbihalal dengan ratusan bikers, Zulhas baru berlatih motor lagi beberapa hari terakhir. Saking lamanya tak mengendarai motor, ia mengatakan, kedua tangannya merasa sakit.
“Kemarin sore latihan baru sekali. Langsung terus terang tadi malam saya tidak bisa tidur karena tangan saya sakit. Saya tidak tahu di sebelah sininya, keram siku kanan dan kiri. Keram rupanya karena berat dan getarannya itu lagian jelas tadi sudah sampai sini bisa, walaupun 30 tahun enggak naik motor,” tutup dia.
Beberapa kelompok bikers menghadiri halalbihalal dengan Zulhas, mulai dari B Broteher, Gesers, G Srek, MBI, HDCI Jakarta Pusat, Timur, Selatan dan Barat.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)