Jakarta – Tsamara Amany yang tak lain adalah politikus dari PSI dikabarkan hari ini menjalani pemeriksaan dari Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya. Hal ini terkait laporan dari Ketum PSI yang memperkarakan tuduhan fitnah dari akun @Hulk_idn dan @prof.djokhowie.
Pemeriksaan berkaitan laporan Ketua Umum PSI Grace Natalie yang memperkarakan akun @Hulk_idn dan @prof.djokhowie di twitter ke Polda Metro Jaya karena penyebaran informasi bohong atau hoaks.
Muannas Alaidid selaku Kuasa hukum Grace sendiri yang membenarkan hal ini dengan berkata bahwa “Berkaitan dengan laporan itu, hari ini akan dilakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi,”
Tsamara tak sendiri karena Andy Budiman juga ikut dipanggil dalam laporan tersebut.
“Meski kedua akun sudah resmi di takedown, namun proses hukum tetap berjalan,” imbuh dia.
Dikonfirmasi terpisah, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengamini adanya agenda tersebut.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)