Home > Ragam Berita > Nasional > Mundur dari Rekomendasi Capres PA 212, Habib Rizieq Dukung Prabowo

Mundur dari Rekomendasi Capres PA 212, Habib Rizieq Dukung Prabowo

Jakarta – Imam Besar FPI Habib Rizieq menyerukan agar segera dideklarasikan Koalisi Keummatan yang terdiri dari empat partai politik, yakni Gerindra, PKS, PAN, dan PBB.

Mundur dari Rekomendasi Capres PA 212, Habib Rizieq Dukung Prabowo

“Bahwa Habib Rizieq meminta kepada Prabowo dan Amin Rais juga kepada pimpinan partai koalisi 212 untuk segera mewujudkan Koalisi Keummatan antara Gerindra, PKS, dan PBB,” kata Ketua Umum Persaudaraan Alumni (PA) 212 Slamet Maarif.

Selain itu, Habib Rizieq juga tidak memiliki keinginan untuk menjadi presiden, dan lebih memilih untuk memberikan dukungannya kepada Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto untuk maju menjadi capres.

“Dengan pertimbangan umat, beliau (Rizieq) malah menyerukan dukung Prabowo,” ujar Ketua DPP PKS, Mardhani Ali Sera di tempat terpisah, Minggu (3/6/2018).

Seruan Habib Rizieq ini juga dinilai sebagai penyemangat agar parpol yang belum menentukan sikap bisa segera bergabung dalam koalisi.

“Dengan seruan Habib Rizieq ini mestinya menjadi pelecut bagi partai politik yang belum menentukan sikap untuk segera bersatu,” kata Mardani.

Mardani juga menegaskan bahwa PKS siap menjadi tulang punggung koalisi keummatan.

“PKS siap menjadi tulang punggung koalisi keumatan ini,” pungkasnya.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Lewat Akun Twitter, Mahfud MD Beri Apresiasi Upaya KPK Yang Usut Kasus Suap Meikarta

Lewat Akun Twitter, Mahfud MD Beri Apresiasi Upaya KPK Yang Usut Kasus Suap Meikarta

Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dinilai berani ketika tengah mengusut kasus dugaan suap dalam ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135