Home > Ragam Berita > Nasional > Cak Imin Yakin Mendapat Dukungan Warga NU Jadi Cawapres Jokowi

Cak Imin Yakin Mendapat Dukungan Warga NU Jadi Cawapres Jokowi

Jakarta – Cak Imin kali ini ungkapkan bahwa dirinya makin optimistis dengan ikhtiarnya untuk menjadi calon wakil presiden (cawapres) pendamping Joko Widodo (Jokowi) pada Pemilu 2019. Adanya dukungan warga Nahdatul Ulama (NU) atau nahdiyin menjadi salah satu alasan tersebut.

Cak Imin Yakin Mendapat Dukungan Warga NU Jadi Cawapres Jokowi

Saat ditemui di rumah dinasnya, dirinya berkata bahwa “Pokoknya warga NU, kalau saya maju pasti solid, enggak akan pecah ke mana-mana. Warga NU kebetulan enggak ada alternatif kecuali saya,”

Mantan menteri tenaga kerja dan transmigrasi itu hingga saat ini mengklaim bahwa dirinya terus turun ke bawah. Saat ini sudah ada pendukungnya yang tergabung dalam Relawan Join (Jokowi-Muhaimin) yang mendirikan 15 ribu posko di berbagai daerah.

“Join atas izin Pak Jokowi, posko-posko sudah 15 ribu dan itu sangat positif. Yang penting sekarang bagaimana menaikan (elektabilitas) Pak Jokowi dan semua (partai politik) pendukungnya,” tambah dia.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

x

Check Also

Abdy Yuhana : "Hasil Ijtimak Ulama Bukan Ranah PDIP"

Abdy Yuhana : “Hasil Ijtimak Ulama Bukan Ranah PDIP”

Jakarta – Perihal hasil dari Ijtima Ulama yang keluar beberapa hari lalu, kali ini ternyata ...