Casole D’Elsa – Bos Pramac Ducati, Paolo Campinoti, memastikan bahwa Jack Miller tetap akan menjadi pembalapnya pada musim depan. Hal ini diutarakan Campinoti karena berbagai spekulasi terkait masa depan Miller terus berembus.
Banyak pihak menyebut Miller bakal bergabung menjadi pembalap tim utama Ducati pada musim depan. Sebab, penampilan yang apik dapat ditunjukkan pembalap berpaspor Australia itu di sepanjang musim 2018. Nama Miller selalu menghiasi daftar 10 besar pembalap di setiap serinya.
Dengan kondisi ini, Ducati tentu saja memiliki minat besar untuk menjadikannya pembalap pabrikan pada musim depan. Terlebih, salah satu pembalap Tim Ducati Corse, yakni Jorge Lorenzo, tak juga menunjukkan progres yang signifikan pada dua musim ini.
Namun, kabar ini telah ditepis oleh Campinoti. Ia menegaskan bahwa Miller bakal tetap menjadi pembalapnya pada musim depan. Campinoti pun akan menduetkan Miller dengan pembalap Moto2, Pecco Bagnaia. Pembalap berpaspor Italia itu telah menandatangani kontrak berdurasi dua tahun bersama Pramac Ducati pada akhir Februari 2018. Dengan begitu, Bagnaia akan mulai menjadi rekan setim Miller pada musim depan.
“Kami mungkin akan mengemudi bersama Jack Miller pada musim depan. Kami sudah menandatangani kontrak dengan Pecco Bagnaia untuk musim depan,” ujar Campinoti sebagaimana diberitakan Speedweek pada Senin (28/5/2018). (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)