Home > Ragam Berita > Nasional > UGM Coret Nama Penceramah Lain Setelah Fahri Hamzah

UGM Coret Nama Penceramah Lain Setelah Fahri Hamzah

Sleman – Pihak Universitas Gadjah Mada (UGM) belum lama ini mencoret nama Fahri Hamzah yang seharusnya mengisi ceramah di Masjid Kampus UGM. Namun tidak hanya Fahri, dua nama lain juga tidak diperbolehkan memberikan ceramah di agama di UGM.

UGM Coret Nama Penceramah Lain Setelah Fahri Hamzah

Dua nama tersebut yakni mantan jubir HTI Ismail Yusanto, dan dosen Fakultas Teknik UGM Novriyadi.

Menurut Kepala Bagian Humas dan Protokol UGM, Iva Aryani, pencoretan tiga nama tersebut telah melalui evaluasi pihak rektorat.

“Termasuk keluarga UGM sendiri yang dari internal. Kalau memang menimbulkan pro dan kontra, untuk sementara kita ngemong lah,” kata Iva kepada wartawan di ruangannya, Jumat (25/5/2018).

Nama Novriyadi sebagai penceramah dinilai menimbulkan pro dan kontra, hingga kemudian diputuskan untuk dicoret.

“Pembatalan itu kan tidak hanya sekedar itu (desakan publik), ada kajian, evaluasi. Makanya tadi saya sampaikan bahwa pembatalan itu melalui evaluasi antara pimpinan universitas dengan pihak takmir,” ungkap Iva.

Sedangkan nama mantan juru bicara Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Ismail Yusanto dicoret karena alumni UGM itu berafiliasi dengan HTI yang telah ditetapkan sebagai organisasi terlarang oleh pemerintah.

“Yang pasti kalau kami berpedoman pada peraturan yang ada. Misalnya yang berafiliasi ke organisasi terlarang itu ya tidak boleh masuk UGM, begitu ya,” tegas Rektor UGM, Panut Mulyono dalam konferensi pers di Gedung Pusat UGM, Jumat (18/5/2018).
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Adik Prabowo Sebut Pemerintah Saat Ini Belum Wujudkan Sila Kelima

Adik Prabowo Sebut Pemerintah Saat Ini Belum Wujudkan Sila Kelima

Jakarta – Pemerintah saat ini dinilai belum mewujudkan sila kelima Pancasila yakni keadilan sosial bagi ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135