Depok – Hingga saat ini polisi belum memberikan keterangan jelas terkait perkembangan kerusuhan yang terjadi di Rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, sejak Selasa (8/5/208) malam.
Menurut keterangan Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen M Iqbal, polisi masih melakukan pendekatan dan negosiasi terhadap tahanan di sana.
Sempat beredar informasi ada petugas polisi yang disandera oleh tahanan, namun M Iqbal masih enggan untuk mengkonfirmasinya lebih lanjut.
“Kita belum bisa sampaikan itu, bahwa sekarang masih proses negosiasi,” kata Iqbal ketika ditanya soal penyanderaan itu di Mako Brimob, Rabu (9/5/2018).
Ketika didesak kembali soal negosiasi yang dimaksud, Iqbal justru mengajak masyarakat untuk berdoa agar situasi ini bisa cepat terselesaikan.
“Doakan saja. Kita minta doa kepada teman-teman semua, kepada masyarakat, bahwa kami dapat segera menuntaskan masalah ini,” ujar Iqbal.
“Negosiasinya apa?” tanya wartawan lagi.
“Ya, komunikasi, bahwa mereka dapat dengan tenang mengikuti semua aturan yang ada di tahanan,” tandasnya.
(samsul arifin – www.harianindo.com)