Jakarta – Di tengah ramainya rekaman pembicaraan Menteri BUMN Rini Soemarno dan Dirut PLN Sofyan Basir yang bocor ke telinga media, mantan Kepala Bulog Rizal Ramli mengungkapkan skandal lain yang disebutnya melibatkan Rini Soemarno.
Menurut Rizal Ramli, skandal terjadi saat Rini menjabat sebagai Menteri Perindustrian dan Perdagangan pada masa pemerintahan mantan presiden Megawati Soekarnoputri.
Melalui akun Twitternya, Rizal Ramli mengungkapkan, Rini Suwandi pernah menggunakan dana Bulog untuk membeli pesawat Sukhoi.
Saat itu, Bulog disebutnya mendapatkan keuntungan Rp 5 triliun karena berhasil dalam stabilisasi harga beras.
Rizal Ramli sendiri pernah menjabat sebagai Kepala Bulog, sebelum kemudian diangkat menjadi Menko Perekonomian dan Menteri Keuangan.
“Waktu RR jadi Ketua Bulog tahun 2000 berhasil stabilkan harga beras dan naikkan keuntungan Bulog Rp 5 Trilliun. Uang Bulog tsb “diambil” oleh Rini Suwandi, tanpa proses budgeter, utk membeli squadron pswt Shukoi yg pertama, yg penuh skandal dan patgulipat itu,” tulis Rizal Ramli, pada Rabu (25/4/2018).
(samsul arifin – www.harianindo.com)