Jakarta – Zulkifli Hasan selaku Ketua Umum Partai Amanat Nasional akhirnya angkat suara terkaitu isu interpelasi DPRD terhadap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Dan seperti yang sudah diprediksikan, pihak PAN menolak perihal tersebut.
Saat ditemui di gedung DPR kemarin, dirinya mengungkapkan bahwa “Saya menentang, saya tidak setuju. Kami akan bela Anies,”
“Orang baru kerja sudah diinterpelasi, enggak-enggak saja ya,” lanjutnya.
Seperti yang telah diketahui, Fraksi PDI-P pada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi DKI Jakarta berencana menggulirkan hak interpelasi atau hak DPRD untuk meminta keterangan kepada Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terkait kebijakannya.
Sekedar informasi, Hak Interpelasi merupakan hak DPR atau DPRD untuk meminta keterangan kepada Pemerintah mengenai kebijakan pemerintah yang penting dan strategis serta berdampak luas pada kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)