Home > Ragam Berita > Nasional > Diduga Sarang Narkoba, Kepala BNN Tantang Anies Menutup 36 Diskotek

Diduga Sarang Narkoba, Kepala BNN Tantang Anies Menutup 36 Diskotek

Jakarta – Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Pol. Budi Waseso ‘menantang’ Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan tindakan nyata dengan menutup 36 diskotek yang diduga sebagai tempat transaksi narkoba.

Diduga Sarang Narkoba, Kepala BNN Tantang Anies Menutup 36 Diskotek

Hal ini dikatakan Buwas terkait rencana Anies yang ingin bertemu dengan dirinya guna membahas 36 diskotek tersebut.

“Ya saya siap (bertemu), 36 diskotek itu. Tapi saya maunya kalau ada tindakan lanjut. Saya maunya ditutup itu, harus konsekuen lho ya. Kalau enggak, saya enggak mau kalau ngomong-ngomong,” jelas Buwas di Pusat Laboratorium Narkotika BNN, Lido, Bogor, Jawa Barat, Kamis (22/2/018).

Hingga saat ini, BNN masih merahasiakan nama dari 36 diskotek tersebut. Bila Pemprov DKI Jakarta ternyata tidak melakukan tindakan maka BNN akan mendatangi sendiri diskotek-diskotek itu.

“Sampai hari ini pun masih rahasia saya, tapi masih menjadi target saya. Ya saya sampaikan pada anggota, target ini harus bisa sergap harus bisa dibuktikan,” imbuhnya.

“Saya bisa beli, saya bisa dapat, tapi bukan saya yang beli, tapi orang yang saya suruh. Yang saya beli 36 dan berhasil semua, baik ekstasi maupun sabu. Saya enggak bisa sebutkan yang paling banyak, pokoknya yang penting rata-rata Jakarta lah,” ujar Buwas.

Karena itu Buwasa menegaskan, bila Pemprov DKI Jakarta tidak bisa melakukan penutupan maka informasi tersebut tidak akan diberikan BNN.

“Jadi kalau hanya untuk main-main, enggak mau saya. tapi kalau pak Anies betul yang saya kasih terus langsung ditutup, saya mau. Tapi kalau enggak mau, enggak usahlah, itu untuk saya sendiri gitu saja kan,” tegasnya.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Fahri Hamzah Minta Penjelasan Instagram Terkait Pemblokiran Akun Ustad Somad

Fahri Hamzah Minta Penjelasan Instagram Terkait Pemblokiran Akun Ustad Somad

Jakarta – Fahri Hamzah akhirnya ikut berkomentar mengenai tersuspend nya akun Instagram Ustadz Abdul Somad. ...