Home > Ragam Berita > Nasional > Netizen Kesal Melihat Aksi Tengil Siswa Yang Menantang Kepsek Ini

Netizen Kesal Melihat Aksi Tengil Siswa Yang Menantang Kepsek Ini

Jakarta – Nama dunia pendidikan saat ini kembali tercoreng akibat ulah brutal para siswa jaman now kepada gurunya. Pasca peristiwa seorang guru tewas akibat dianiaya oleh muridnya, kini muncul kabar seorang anak siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang menantang kepala sekolahnya untuk duel adu jotos.

Netizen Kesal Melihat Aksi Tengil Siswa Yang Menantang Kepsek Ini

Netizen Kesal Melihat Aksi Tengil Siswa Yang Menantang Kepsek Ini

Peristiwa tersebut terekam dalam sebuah video yang kemudian menjadi viral di media sosial. Awal beredar video tersebut berasal dari unggahan media sosial Instagram @omg.indonesia.id, Senin (05/02/2018). Dalam video yang tak lebih dari 1 menit tersebut memperlihatkan suasana ruangan seperti disebuah ruangan kepala sekolah.

A post shared by OMG ! 😲😅😠😭 (@omg.indonesia.id) on

Terlihat seorang remaja tanggung mengenakan seragam SMP dengan bet berwarna kuning lengkap bersama tulisan ‘OSIS’ di tengahnya. Atasnya terdapat bordiran bendera merah putih yang menjadi identitas pelajar tanah air saat ini.

Dalam video tersebut terlihat bahwa siswa tersebut sedang dinasehati oleh kepala sekolahnya. Merasa tak terima dengan nasihat sang kepala sekolah, siswa tersebut lantas marah-marah.

Baca juga : Setiap Jumat, Tukang Tambal Ban di Lamongan Ini Gratiskan Ongkosnya

Meski tidak terdengar jelas kata-kata buruk yang dilontarkan siswa itu, namun ia terlihat jelas mengacungkan tangannya ke atas, membentak kepala sekolahnya hingga melontarkan makian ke orang tua kedua yang ada di hadapannya.

Tak hanya sampai di situ, siswa sekolah menengah tersebut kemudian berdiri. Bak atlet gulat profesional, sontak anak itu membuka seragam sekolahnya. Tidak pakai apa-apa lagi di dalam bajunya, hanya terlihat badan kecilnya berwarna sawo matang. Dia kemudian mengajak sang guru untuk duel adu jotos dengannya.

Tentu saja hal itu menuai kecaman dari para netizen yang melihatnya. Tak sedikit netizen yang menunjukan amarah dan murka terhadap sikap seorang siswa yang hingga kini tidak diketahui namanya itu.

“Kalau hampir semua siswa di Indonesia kaya gini. Mau jadi apa ya dia? Bingung, apa kadar hormatnya rendah banget?,” tulis akun @clarrisahz_.

“Buat sekolah sendiri aja sono. Dasar murid zaman now. Dimarahin sedikit malah balik marah, kadang lapor ke orang tua. Jadi gitu deh kelakuannya,” timpal akun @oohkyy.
(Muspri-www.harianindo.com)

One comment

  1. Orang tua muridnya yang goblog nich, gak ngajarin sopan santun & menghargai gurunya. Bawa aja ke penjara suruh berantem sama tahanan tuh si murid belagu. Udah goblog, jelek & gak punya sopan santun. Keluarkan saja dari sekolah pak

x

Check Also

Anies Baswedan Berikan Tanggapan Terkait Mangkraknya Aset DKI di Pulomas

Anies Baswedan Berikan Tanggapan Terkait Mangkraknya Aset DKI di Pulomas

Jakarta – Ribuan aset milik pemerintah DKI Jakarta terbengkalai di Pusat Penyimpanan Barang Daerah di ...