Home > Ragam Berita > Nasional > Sandiaga Sebut Normalisasi Sungai, Anies Sebut Naturalisasi

Sandiaga Sebut Normalisasi Sungai, Anies Sebut Naturalisasi

Jakarta – Terdapat perbedaan istilah yang diucapkan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur Sandiaga Uno terkait langkah yang akan ditempuh oleh Pemprov DKI Jakarta dalam menanggulangi banjir yang telah melanda sejumlah wilayah di Jakarta.

Sandiaga Sebut Normalisasi Sungai, Anies Sebut Naturalisasi

Ketika ditanya wartawan terkait rencana untuk meneruskan program normalisasi sungai guna mengatasi banjir yang telah dilakukan sejak jaman Jokowi saat masih menjadi Gubernur DKI Jakarta, Anies masih enggan untuk menjelaskan secara gamblang.

Anies justru menggunakan istilah naturalisasi sungai untuk mengembalikan fungsi sungai tanpa merusak ekosistemnya.

“Salah satunya ada soal naturalisasi sungai. Bagaimana sungai itu bisa mengelola air dengan baik, bagaimana mengamankan air tidak melimpah, tetapi juga ekosistem sungai dipertahankan,” kata Anies di Jakarta Utara, Rabu (7/2/2018).

Anies juga mengaku masih fokus pada penanganan warga yang menjadi korban banjir daripada memikirkan konsep naturalisasi yang ia maksud.

“Enggak mau, nanti. Sampai situ dulu. Saya enggak mau berkontroversi dululah hari ini. Kami beresin dulu soal pengungsinya,” ujar Anies.

Istilah yang berbeda justru disampaikan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno saat wartawan menanyakan hal yang sama kepadanya.

Sandiaga tetap menggunakan istilah normalisasi sungai, dan akan tetap melanjutkan program tersebut.

“Ya, akan ada (normalisasi) di tempat tertentu tergantung antisipasi dan keinginan dari masyarakat,” kata Sandi.

Sebagian masyarakat menurut Sandi telah bersedia direlokasi asalkan tidak terlalu jauh dari tempat tinggal mereka semula.

“Tidak terlalu jauh dari ekosistem mereka sekarang yaitu pendidikan, sosial, ekonominya, mereka bisa mendukung program penataan yang dilakukan pemerintah,” jelas Sandiaga.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Anies Baswedan Berikan Tanggapan Terkait Mangkraknya Aset DKI di Pulomas

Anies Baswedan Berikan Tanggapan Terkait Mangkraknya Aset DKI di Pulomas

Jakarta – Ribuan aset milik pemerintah DKI Jakarta terbengkalai di Pusat Penyimpanan Barang Daerah di ...