Jakarta – Luhut binsar Pandjaitan selaku Menteri Koordinator Kemaritiman kali ini membeberkan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) ungkapkan kemarahan lantaran sikap menteri-menterinya yang lambat dalam bekerja.
Karena adanya hal ini, dirinya meminta para menteri harus meningkatkan profesionalisme.
Saat ditemui di Gedung Karya Kemenhub, dirinya menjelaskan bahwa “Pak Presiden (Jokowi) kemarin ngomel karena menteri-menteri lelet. Wapres juga ngomel pada kita semua,”
Dan dirinya memberikan solusi dengan salah satu cara untuk meningkatkan kinerja, lanjutnya, adalah dengan memanfaatkan kemajuan teknologi di era digitalisasi ini. Selain itu, meningkatkan penggunaan produk dalam negeri.
“Kita lihat teknologi kita kayak zaman dinosaurus (ketinggalan zaman). Masa negara sebesar ini tidak bisa memperbaiki? Jadi teknologi ini menurut hemat saya harus betul-betul kita waspadai, dalam konteks kalau kita tidak perhatikan kita akan nanti dilanda oleh ini.” tutupnya.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)