Jakarta – Sandiaga Uno tak berhenti membuat inovasi baru, kali ini bekerja sama dengan Dewan Kesenian Jakarta (DKJ), dirinya mengusulkan program baru berupa Jakarta Dance Meet-up.
Saat ditemui di Balai Kota tadi pagi, dirinya mengungkapkan bahwa “Kemarin kami juga ada pertemuan dengan Dewan Kesenian Jakarta yang sepakat dengan beberapa program yang ke depan akan digelar di Jakarta, seperti Jakarta City Philharmonic dan Jakarta Dance Meet-Up. Sebab, berdansa itu ternyata bisa memperpanjang umur kita,”
Dirinya mengaku bahwa ide tersebut sudah didukung oleh Pemprov DKI Jakarta. Program itu akan dibuat berjenjang. Program itu diharapkan dapat menjadi wadah pemersatu warga.
“Mudah-mudahan ini menjadi suatu sarana untuk mempersatukan warga DKI,” ujar Sandi.
Selain Jakarta Dance Meet-Up dan Jakarta City Philharmonic, DKJ juga mengusulkan program Design by Jakarta, Jakarta Writers, dan Jakarta Theater Platform.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)