Jakarta – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) memastikan akan tetap mendukung Wali Kota Bandung Ridwan Kamil sebagai calon Gubernur Jawa Barat. Hal ini ditegaskan oleh Sekretaris Jenderal DPP PPP Arsul Sani.
Terkait siapa yang akan mendampingi Ridwan Kamil sebagai calon Wakil Gubernur Jawa Barat, akan ditentukan pada acara HUT PPP ke-45, 5 Januari 2018 mendatang.
“Mudah-mudahan sebelum 5 Januari 2018 kita sudah keluar dengan satu kesepakatan bersama. Kenapa 5 Januari? Karena hari Ultah PPP,” kata Arsul Sani di Gedung DPR, Jakarta Selatan, Kamis (28/12/2018).
PPP sendiri saat ini tengah membangun komunikasi yang intensif dengan partai pendukung Ridwan Kamil lainnya, yakni NasDem dan PKB.
Nama Bupati Tasikmalaya Uu Ruzhanul Ulum selama ini disebut-sebutkan akan diajukan oleh PPP sebagai bakal calon wakil gubernur. Namun demikian, keputusan untuk itu masih belum final.
“Pilkada Jawa barat ini memang kita lihat dinamis sekali. Memang kemudian pilihannya bagi PPP, PKB, dan NasDem harus kompak mempertahankan usungannya Kang Emil dan menyepakati siapa cawagubnya,” tuturnya.
(samsul arifin – www.harianindo.com)