Jakarta – Marc Marquez adalah seorang pebalap muda yang mempunyai karismatik dan telenta yang luar biasa. Di musim 2017 dia berhasil menjadi juara dunia meninggalkan para pesaingnya dengan poin yang cukup signifikan.
Salah satu mantan pebalap Moto GP Max Biaggi merasa sangat kagum dengan dengan apa yang Marquez dapatkan sekarang ini. Diusia yang masih 24 tahun, Marquez berhasil menjadi juara dunia Moto GP sebanyak empat kali. Bahkan hal tersebut mengalahkan Valentino Rossi.
“Marquez adalah juara dunia karena ia merupakan pebalap terhebat. Anda baru melihat semua bahwa ia bisa menang di usia 24 tahun.”
“Dan hal yang paling menarik adalah, menurut pendapat saya, ia belum meraih level maksimal sehingga hasil terbaik masih akan ia raih,” ucap Biaggi.
Biaggi juga menyebutkan bahwa Marquez adalah seorang pebalap yang mempunyai skill tinggi dan bisa membaca situasi ketika pertandangin sedang berlangsung. Marquez mengatasi situasi genting terhindar dari kecelakaan dengan aksi akrobatiknya di sirkuit.
Baca juga : Inilah Beberapa Hal yang Bikin Lorenzo Sering Peroleh Kritik dari Fans
Selain itu Biaggi menyebutkan bahwa apapun motor yang ditungganginya, Marquez akan tetap menjadi juara. Bashkan kalau dia pindah berasama dengan Ducati. Ducati memang motor cepat dan memang susah untuk ditangani. Motor pabrikan asal Italia itu memang terkenal dengan kesulitannya dalam hal ekselerasi kendali motor itu.
“Untuk itu, saya pikir jika Anda menempatkan sang juara [Marquez] ke motor lain, ia tetap akan menang. Marquez pasti menang juga [seandainya] di Ducati,” ujar Biaggi dikutip dari Autosport.