Home > Ragam Berita > Nasional > Menteri Bambang Sampaikan Kajian Pemindahan Ibukota

Menteri Bambang Sampaikan Kajian Pemindahan Ibukota

Jakarta – Sebuah kabaran menarik kembali terangkat di dunia maya dimana teka-teki kepastian pemindahan Ibukota Negara sepertinya akan segera terealisasi.

Menteri Bambang Sampaikan Kajian Pemindahan Ibukota

Penilaian ini terlihat lantaran Bappenas sudah melakukan kajian mendalam terhadap pemindahan Ibu Kota yang mulai menemukan titik terang.

Bambang Brodjonegoro selaku Menteri PPN/Kepala Bappenas mengatakan bahwa hingga saat ini sudah ada beberapa pilihan daerah yang akan ditetapkan sebagai Ibu Kota.

Saat ditemui usai acara di Grand Sahid, dirinya mengatakan bahwa “Sudah muncul beberapa kandidat, nanti akan disampaikan dalam kajiannya,”

Ketika ditanya lebih lanjut, dirinya tak memberikan jawaban secara jelas. Hanya sebuah clue yang mengindikasikan bahwa nantinya calon ibu kota baru tersebut berada di luar pulau Jawa.

“Nggak boleh, yang pasti luar Jawa,” terangnya.

Selain itu, Bambang juga menyebut bahwa diperkirakan kajian dimaksud akan tuntas pada akhir Desember ini. Sehingga, pihaknya bisa langsung mengajukan ke Presiden Joko Widodo untuk mendapatkan persetujuan.

“Daerah a,b,c. Saya harus lapor dulu ke presiden. Akhir Desember selesai, baru lapor presiden. Sekarang hampir selesai,” terangnya.

“Lokasi, termasuk skema pembiayaan, perkiraan kebutuhan dan lain-lain. Tapi belum sampai desain mengenai kotanya,” tutupnya.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

x

Check Also

Viral, Ketua Komnas PA Tanggapi Kasus Bullying Terhadap Siswa SD di Sumsel

Viral, Ketua Komnas PA Tanggapi Kasus Bullying Terhadap Siswa SD di Sumsel

Tanjung Selapan – Seorang murid kelas 1 SD di salah satu sekolah yang ada di ...