Denpasar – Unit Reskrim olsek Denpasar Selatan telah berhasil menangkap sembilan orang remaja yang diduga telah menjadi dalang dari serangkaian kejahatan jalanan. Kesembilan remaja ini terkenal mampu untuk bertindak sadis selama melakukan aksinya di jalanan.
Inisial sembilan remaja ini adalah MAD (15), KAP (15), RZL (15). IKR (15), IKA (15), IWRM (15), IK (17), SDC (15) dan IGAP (15). Setelah diselidiki, kesembilan remaja ini rupanya tergabung dalam satu komplotan terlebih saat menjalankan aksinya di jalanan.
Kasus terbaru yang pernah tersangkut oleh kesembilan remaja ini adalah penusukan terhadap seorang pengendara yang bernama Nurhadi Imam Khoiri (21) di Jalan Tukad Barito pada hari kamis (24/08/2017) lalu.
Akibatnya, Imam mengalami luka parah pada bagian kepala dan lengan kirinya akibat ditusuk dan dianiaya oleh sejumlah pelaku tersebut.
“Pelaku meneriaki korban maling dan kemudian menghajarnya,” kata Kanit Reskrim Polsek Denpasar Selatan Iptu Bangkit Dananjaya, Senin (02/10/2017).
Baca juga : Anarkis, Cegat Ojek Online, Sopir Angkot Lempar Helm Pengendara Ke Sungai
Kasus penusukan terhadap Imam ini sampai ditangani secara langsung oleh Kapolda Bali, Irjen Pol Petrus Reinhard Golose.
Bangkit mengatakan bahwa kelompok remaja ini diketuai oleh MAD dan mereka selalu melakukan aksinya secara berkelompok pada malam ataupun dini hari. Selain itu, kawanan remaja ini juga membekali dirinya dengan sejumlah senjata tajam.
“Mereka selalu membawa dua pisau lipat stainless yang ditaruh pada dashboard motor. Ada juga sebuah rantai kalung dan potongan besi berukuran 30 cm yang kami sita dari tangan pelaku,” jelasnya.
(Muspri-www.harianindo.com)