Jakarta – Kabar kedekatan artis peran Prilly Latuconsina dengan Teuku Rasya kembali beredar. Kabar tersebut sempat mereda ketika Teuku Rasya dikabarkan tengah melanjutkan pendidikannya ke Luar Negeri.

Prilly Latuconsina dan Teuku Rasya
Namun rupanya Teuku Rasya tengah kembali ke Indonesia dan bertemu dengan Prilly. Foto pertemuan keduanya pun tersebar di salah satu akun gosip @lambe_turah. Prilly dan Rasya kembali kepergok kamera tengah jalan berdua.
. Hengpon Jadul Ketemu Ama dedek illy dan dedek rasya . Temenaaan kok katanya Temenaaaan . Dear Bala Bala Minceu Akun sementara di gembok karena banyak komen spam Tolong jangan nyepam dongs ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜ðŸ˜
Baca juga : Foto Bareng Nagita, Prilly Dibilang Kembar
Ketika kabar tersebut di konfirmasi lagi kepada Prilly, lagi-lagi Prilly mengaku bahwa hubungannya dengan Rasya hanya sebatas teman. Pasalnya Prilly merasa nyaman saja berteman dekat dengan Rasya yang menurutnya memiliki kepribadian yang dewasa.
Kabar ini bukanlah hal yang baru. Sebelum Rasya pergi ke Luar Negeri untuk melanjutkan pendidikannya, beberapa foto kedekatan mereka pun telah beredar ke publik. Tak hanya itu, bahkan Prilly juga sudah dikenalkan kepaada ibunda Rasya, Tamara Blezynski.
Tentu saja postingan tersebut menuai komentar publik yang beragam. Banyak netizen yang berkomentar bahwa sebenarnya Prilly itu tengah menjalin hubungan asmara dengan siapa. Pasalnya baik Prilly dan Rasya selalu membantah jika dikabarkan sedang berpacaran.
(Muspri-www.harianindo.com)