Jakarta – Insiden bendera Indonesia yang dicetak terbalik dalam buku panduan pelaksanaan SEA Games 2017 Kuala Lumpur ternyata merambah panjang.
Jika kemarin netizen sempat menghujat akun Twitter Menpora Malaysia, kini member JKT48 bernama Tan Zhi Hui Celine atau yang dikenal dengan Celine JKT48 pun kena getahnya.
Tak lama usai insiden tersebut terjadi, kolom mention member JKT48 berusia 13 tahun tersebut penuh oleh hujatan dari netizen.
Meski tak merespons akun yang telah menyerangnya, Celine langsung berkicau dengan kata “Sorry”. Namun, netizen sepertinya paham maksud dari permohonan maafnya tersebut.
Kicauan tersebut ternyata mengundang banyak simpatik terhadapnya. Termasuk dari rekan-rekannya di JKT48 yang memberikan support dan membelanya.
Usai mendapat banyaknya support dari rekan dan juga followers-nya, Celine pun berterima kasih kepada mereka.
Celine sendiri merupakan member generasi ke-4 grup idol JKT48 kelahiran Johor Bahru, Johor, Malaysia. Celine merupakan member asal Malaysia yang mulai bergabung sejak 1 Desember 2016.
(Ikhsan Djuhadnar – www.harianindo.com)