Jakarta – Publik dibuat ‘terkejut’ saat Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bertemu dengan Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Negara saat Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-72, Kamis (17/8/2017) lalu.
Pertemuan tersebut terasa berbeda karena setelah sekian tahun Megawati dan SBY seperti ‘musuh’ sehingga tidak pernah bertemu lagi sejak SBY terpilih menjadi Presiden RI pada tahun 2004 lalu.
Meski hanya berbicara sebentar dan bersalaman, publik kemudian banyak yang penasaran terkait isi dari pembicaran dua mantan Presiden RI ini.
Menurut Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Hinca Panjaitan, SBY dan Megawati hanya bersilaturahmi saja dan tidak ada pembicaraan yang terlalu serius di antara mereka mengingat kesempatan waktunya yang tidak banyak.
“Saya tanya sama Pak SBY, kemarin ngomongin apa?,” kata Hinca, Minggu (20/8/2017).
“Beliau bilang namanya silaturahmi. Cuma memang waktunya (pertemuan Mega-SBY) tak banyak,” bebernya.
Namun demikian, meski keduanya hanya sebentar saja saling bertegur sapa namun momen ini dinilai sangat menyejukkan bagi bangsa Indonesia.
“Meski hanya salaman, saya kira itu juga menggembirakan bagi bangsa Indonesia. Menunjukkan para pemimpin di Indonesia senang bersilaturahmi,” jelasnya.
(samsul arifin – www.harianindo.com)